Semakin cepat dan dinamisnya industri seperti pariwisata, perhotelan, dan ritel, semakin penting bagi bisnis untuk mengetahui preferensi atau informasi produk/jasa yang dibutuhkan oleh pelanggan lebih lengkap. Bisnis seringkali kesulitan mendapatkan detail spesifik tersebut seperti preferensi pemesanan, opsi produk, atau instruksi tambahan selama proses checkout. Ketiadaan informasi ini dapat memperlambat pengambilan keputusan, mengurangi efisiensi operasional, dan menurunkan tingkat kepuasan pelanggan. Untuk menghadapi tantangan tersebut, bisnis memerlukan solusi yang memungkinkan pengumpulan data penting secara cepat dan efisien guna meningkatkan pengalaman pelanggan dan konversi.
Apa itu Fitur Custom Field?

Custom Field adalah fitur dari payment link yang memungkinkan bisnis mengatur data apa saja yang perlu dikumpulkan saat checkout. Dengan Custom Field, bisnis dapat menyesuaikan kolom isian untuk mendapatkan data spesifik yang dibutuhkan, seperti detail pemesanan, preferensi pelanggan, atau instruksi pengiriman. Setelah itu, kolom-kolom tersebut akan muncul secara otomatis pada payment link, menciptakan pengalaman checkout yang lebih personal dan efisien bagi pelanggan.
Jenis Fitur Custom Field
Untuk memahami bagaimana Custom Field dapat mengoptimalkan terima pembayaran, yuk kita telusuri berbagai jenis yang tersedia. Setiap jenis dirancang untuk memenuhi kebutuhan spesifik bisnis Anda, membantu Anda mengumpulkan informasi penting dengan cara yang paling efisien.
Jenis Custom Field | Definisi | Manfaat Bagi Bisnis |
Text Field![]() | Kolom teks untuk pelanggan memasukkan instruksi khusus seperti catatan pengiriman. | Bisnis retail dan perhotelan yang memerlukan input khusus untuk layanan personal. |
Single Selection![]() | Menu dropdown untuk memilih opsi seperti “Tipe Kamar: Deluxe”. | Bisnis tour & travel dan retail yang membutuhkan pilihan cepat dan akurat. |
Multiple Selection![]() | Checkbox untuk memilih beberapa opsi seperti “Akses Kolam Renang”. | Bisnis yang menawarkan layanan tambahan, seperti hotel atau retail. |
URL![]() | Kolom untuk memasukkan alamat web, seperti tautan situs perusahaan. | Bisnis dengan klien korporat atau profesional. |
Number![]() | Kolom angka untuk input seperti “Jumlah Tamu”. | Bisnis yang membutuhkan input kuantitas, seperti pendaftaran acara. |
Email![]() | Kolom untuk email pelanggan guna mengirimkan konfirmasi. | Semua bisnis yang memerlukan kontak pelanggan. |
Baca Juga:
Hanya Satu Link Pembayaran, Pendapatan Hotel Langsung Meroket!
Click, Bayar, Namaste! House of Om & DOKU Jangkau Dunia dengan Payment Link
Contoh Bisnis yang Bisa Memanfaatkan Custom Field
Untuk memberikan gambaran yang lebih jelas tentang aplikasi Custom Fields, berikut adalah beberapa contoh bisnis yang berhasil memanfaatkan fitur ini. Melalui contoh-contoh ini, Anda akan melihat potensi peningkatan dalam pengalaman pelanggan dan efisiensi operasional yang dapat dicapai.
1. Tour & Travel
Bisnis tour & travel agent: Anda bisa menggunakan fitur Custom Fields untuk mendapatkan detail seperti “Preferensi Maskapai” atau “Posisi Kursi (Window Seat)” saat pelanggan melakukan pemesanan. Dengan data ini, agen dapat menawarkan paket perjalanan yang sesuai dan personal, meningkatkan kepuasan pelanggan. Bagi bisnis, hal ini mempermudah pengambilan keputusan yang lebih cepat dan membantu meningkatkan konversi penjualan.
2. Hospitality
Hotel bisa memanfaatkan Custom Fields untuk mengumpulkan permintaan khusus seperti “Pilih Tipe Kamar”. Ini memungkinkan hotel menyediakan layanan yang dipersonalisasi, sehingga tamu merasa lebih dihargai dan puas. Dari sisi bisnis, ini meningkatkan loyalitas tamu dan ulasan positif, yang dapat menarik lebih banyak pelanggan baru.
3. Retail
Bisnis retail seperti toko online dapat menggunakan Custom Fields untuk mendapatkan informasi seperti “Ukuran Sepatu” atau “Pengemasan Khusus: Bungkus sebagai Hadiah”. Dengan informasi ini, toko bisa mengurangi kesalahan pemesanan, meningkatkan efisiensi pengiriman, dan memuaskan pelanggan dengan produk yang sesuai. Bagi bisnis, ini mengurangi pengembalian barang dan meningkatkan efisiensi operasional, sehingga profitabilitas meningkat.
Manfaat Custom Fields untuk Bisnis Anda
Dengan memahami pentingnya Custom Fields, sekarang ketahui berbagai manfaat yang dapat diberikan fitur ini bagi bisnis Anda, seperti berikut ini:
- Personalisasi Halaman Checkout: Anda bisa menyesuaikan halaman checkout dengan tambahan jenis custom field yang sesuai kebutuhan untuk menciptakan pengalaman yang pas dengan kebutuhan pelanggan Anda selama proses pembayaran
- Pengumpulan Data lebih Efisien: Dapatkan informasi penting seperti preferensi pemesanan, pilihan jenis produk/jasa hingga instruksi khusus sebelum dikirim dalam satu langkah cepat. Ini akan menghemat waktu dan mengurangi upaya pelanggan saat memesan.
- Dapatkan Insight yang Berharga: Dapatkan berbagai informasi data dari Custom Fields untuk memahami selera pelanggan yang bisa mengoptimalkan penawaran produk Anda.
- Tingkatkan Pengalaman Pelanggan: Ciptakan pengalaman checkout yang cepat, lancar dan personal untuk meningkatkan kepuasan pelanggan dan konversi penjualan.
Tingkatkan kemudahan proses pembayaran Anda dengan Custom Fields dari Payment Link DOKU