Menjanjikan! Ini Keunggulan dan Modal Usaha Roti Bakar Pinggir Jalan

menjanjikan ini keunggulan dan modal usaha roti bakar pinggir jalan

Modal usaha roti bakar pinggir jalan terbilang cukup terjangkau. Berbekal uang sekitar Rp5 juta, kamu bisa membuka warung roti bakar di depan rumah atau sewa tempat di lokasi strategis. Bahan bakunya juga mudah ditemukan. Meskipun banyak penjual serupa, peluang bisnis ini masih menjanjikan. Pasalnya, hampir semua orang menyukai roti bakar. 

Mengapa Memilih Usaha Roti Bakar? 

Kendati banyak jenis lain di bidang kuliner, keunggulan berikut menjadi alasan pebisnis memilih usaha roti bakar. 

  • Pembuatan  roti bakar mudah sehingga dapat dipelajari oleh pemula sekalipun. 
  • Modal usaha roti bakar terjangkau. 
  • Minim risiko kerugian. 
  • Prospek usaha roti bakal termasuk stabil dan menguntungkan.
  • Roti bakar bukan jenis makanan musiman sehingga pangsa pasarnya luas. 
  • Peminat roti bakar berasal dari berbagai kalangan.
  • Bisnis roti bakar dapat dikembangkan dengan melalukan inovasi pada varian rasa dan isi.  

Modal Usaha Roti Bakar Pinggir Jalan 

Dari keunggulan di atas, tak ada hal yang perlu kamu ragukan lagi. Namun, perlu diingat bahwa untuk memulai usaha roti bakar diperlukan modal untuk membeli peralatan, bahan baku, dan alat pendukung bisnis. 

Rincian Modal Usaha Roti Bakar Pinggir Jalan

Adapun rincian alat yang diperlukan untuk mendukung bisnis roti bakar pinggir jalan, sebagai berikut. 

  • 1 buah gerobak dorong: Rp3.000.000
  • 6 bangku plastik: Rp150.000
  • 1 buah wajan roti bakar baja antilengket: Rp165.000
  • 1 buah pisau, alat tusuk roti, spatula, parutan keju, dan kape: Rp50.000
  • 1 buah kompor gas satu tungku: Rp550.000
  • 1 buah tabung gas 3 kg: Rp164.000
  • 1 buah lap kain: Rp5.000
  • 6 buah toples kotak sedang untuk selai, kacang, dan meses: Rp42.000
  • 1 buah terpal ukuran 4×6: Rp320.000
  • 1 buah stapler ukuran sedang: Rp12.000

Total modal awal bisnis roti bakar: Rp4.310.400

Biaya Operasional Bulanan

Selain modal usaha, kamu juga harus mempersiapkan biaya operasional bulanan untuk membeli bahan baku pembuatan roti bakar. Adapun rinciannya, sebagai berikut. 

  • 200 buah roti tawar: Rp1.000.000
  • 1 selai stoberi 1kg: Rp60.000
  • 1 selai nanas 1 kg: Rp60.000
  • 1 selai blueberry 1 kg: Rp60.000
  • 1 selai kacang 1 kg: Rp60.000
  • 2 meses cokelat 1 kg: Rp94.000
  • 2 karton susu kental manis isi 48: Rp1.160.000
  • 5 kg margarin: Rp200.000
  • 1 pak kertas nasi 200 lembar: Rp20.000
  • 1 pak staples isi 20: Rp20.000
  • 1 pak keju 2 kg: Rp98.000
  • Sewa tempat + listrik: Rp350.000
  • Lain-lain: Rp150.000

Total biaya yang harus dikeluarkan selama satu bulan Rp3.332.000. Untuk memulainya, persiapkan modal usaha roti bakar pinggir jalan sekitar Rp7.642.400

read more: Pemula Wajib Tahu! Ini Modal Usaha Angkringan dan Tips Sukses Berbisnis

Estimasi Keuntungan

Keuntungan bisnis roti bakar setiap penjual berbeda. Namun, kamu bisa menggunakan simulasi estimasi berikut untuk mengetahui keuntungan penjualan selama satu hari.  

MenuHargaJumlah TerjualTotal
Roti bakar selai Rp12.0003Rp36.000
Roti bakar keju susuRp18.0002Rp36.000
Roti bakar selai + kejuRp15.0001Rp15.000
Roti bakar kacang + cokelatRp15.0001Rp15.000
Roti bakar kacang  + kejuRp15.0001Rp15.000

Dari data di atas, penjualan selama satu hari dapat menghasilkan pendapatan kotor sebesar Rp117.000. Dalam satu bulan, kamu bisa menghasilkan pendapatan kotor Rp3.510.000. Apabila penjualan tetap stabil, kamu bisa balik modal dalam waktu 3 bulan. Namun, apabila penjualan hanya mampu menghasilkan sekitar 30-50% target harian, waktu balik modal yang diperlukan mencapai 4 hingga 6 bulan. 

Tips Sukses Bisnis Roti Bakar 

Sebenarnya, kesuksesan bisnis roti bakar terletak pada rasa, harga, dan pemilihan lokasi. Kalau kamu tertarik memulai bisnis roti bakar, berikut tips sukses yang dapat kamu terapkan.

Buat Rencana Bisnis 

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah membuat rencana bisnis. Rencana bisnis akan membuat kamu lebih terarah dan fokus pada target yang ingin dicapai. Perencanaan yang matang sangat penting bagi pebisnis untuk mempermudah pengembangan usaha dan meminimalisasi hal-hal yang menyebabkan kerugian.  

Untuk membuat rencana bisnis, kamu bisa menggunakan selembar kertas atau aplikasi yang tersedia secara gratis. Beberapa hal yang harus ada dalam rencana bisnis roti bakar, antara lain konsep bisnis, modal awal, perlengkapan usaha, target harian dan bulanan, serta strategi promosi.

Ada baiknya untuk mempersiapkan segala kemungkinan yang bisa terjadi, seperti solusi apabila bisnis berjalan kurang baik. Hal ini dilakukan agar kamu bisa tetap fokus dan mampu melewati fase sulit tersebut dengan baik sehingga bisnis kembali stabil.

Tentukan Lokasi 

Sebagaimana kamu pahami, lokasi merupakan salah satu faktor suksesnya bisnis roti bakar. Untuk mendapatkan peluang lebih besar, disarankan memilih lokasi di pinggir jalan. Lokasi ini strategis dan tidak pernah sepi karena selalu dilalui kendaraan maupun pejalan kaki. Harga sewa lokasi di pinggir jalan relatif terjangkau sehingga tidak membebani pengeluaranmu. 

Varian Rasa 

Rahasia roti bakar yang lezat terdapat pada bahan baku. Meskipun terbilang lebih mahal, disarankan menggunakan bahan berkualitas. Bahan baku, seperti margarin, selai, meses, susu, hingga keju berkualitas akan memberika cita rasa yang lebih lezat. Tentunya hal ini akan membuat roti bakar kamu lebih mudah dikenal luas. 

Ketika pelanggan mencoba roti bakar yang kamu tawarkan dan menyukai rasanya, besar kemungkinan pelanggan tersebut akan melakukan pembelian berulang di lain waktu. Makin banyak pelanggan yang datang dan beralih menjadi pelanggan tetap, makin berkembang bisnis yang kamu rintis. Keuntungan yang kamu dapat pun akan makin banyak. 

Harga Jual 

Tingkat persaingan bisnis roti bakar memang cukup tinggi. Kamu boleh saja membanderol harga jual lebih tinggi dibandingkan pesaing, asalkan kamu memastikan kualitas roti bakar sebanding dengan harganya. 

Misalnya: kamu menjual roti bakar keju susu Rp18.000, sedangkan kompetitor menjualnya dengan harga Rp17.000. Pelanggan tidak akan keberatan membayar sedikit lebih mahal selama roti bakar tersebut memiliki rasa yang nikmat dan isian melimpah.

Promosikan Bisnis 

Untuk mempercepat perkembangan bisnis, kamu harus melakukan promosi. Bisa dengan memberikan kupon gratis roti bakar setiap pembelian. Pelanggan yang bisa mengumpulkan 10 kupon bisa menukarkannya dengan 1 buah roti bakar selai gratis. 

Kamu juga bisa menggunakan media sosial untuk memperluas jangkauan bisnis. Selain itu, tersedia aplikasi jasa antar makanan online yang dapat kamu gunakan untuk meningkatkan target penjualan.  

Demikianlah sekilas informasi mengenai modal usaha roti bakar pinggir jalan yang dapat kamu jadikan sebagai pertimbangan sebelum memulai bisnis.

Pilih DOKU agar Bisnis Lebih Sukses

Memulai bisnis kecil-kecilan kesannya mudah, tetapi kalau kamu bisa mengelolanya dengan baik, kamu berkesempatan mengembangkannya jadi usaha yang lumayan, lho!

Salah satu cara mengembangkan bisnis adalah menggunakan platform pembayaran digital DOKU. Dengan menjadi merchant DOKU, kamu bisa bisa perluas jangkauan konsumen dan membuat bisnismu lebih praktis. Contohnya dengan menggunakan produk pembayaran digital baik untuk yang berskala garasi (UMKM) seperti Payment Link, QRIS, e-Katalog hingga gedung tertinggi seperti Checkout,Direct API, Plugin. Tertarik? Langsung daftar di sini yuk!

DOKU juga dijamin keamanannya, lho. Lisensinya datang dari berbagai institusi seperti Kominfo dan Bank Indonesia. Tingkat kepercayaan pelanggan pun bertambah. Jadi, nggak perlu khawatir menggunakannya untuk mendukung usaha kecilmu, ya!

Tunggu apalagi, bergabung bersama DOKU di sini dan jadilah salah satu dari ribuan partner DOKU yang bisnisnya terdigitalisasi.