BNPL vs Kartu Kredit: Perbedaan, Manfaat & Tips untuk Bisnis

BNPL

Buy Now Pay Later (BNPL) atau pay later, bukan lagi sekedar tren, tapi bisa menjadi peluang emas bagi para pelaku bisnis untuk menarik pelanggan dari kalangan Gen Z. Survei Gen Z Report 2024 menunjukkan 46% Gen Z menggunakan pay later. Alasannya beragam, mulai dari keterbatasan budget saat pembelian (39,1%), fleksibilitas (30,4%), diskon menarik (26,1%), hingga ketidakadaan kartu kredit (4,3%). 

Dengan menawarkan opsi pembayaran BNPL atau pay later, pebisnis dapat memperluas basis pelanggan mereka dan meningkatkan penetrasi pasar. Untuk lebih lengkapnya informasi tentang BNPL, simak ulasannya dibawah ini:

Apa itu BNPL?

BNPL adalah pinjaman yang ditawarkan kepada konsumen untuk mereka dapat membeli barang secara cicilan tanpa perlu kartu kredit dengan sistem cashless. Biasanya, fasilitas pay later disediakan oleh institusi keuangan non-bank.

Perbedaan BNPL dan Kartu Kredit

Baik BNPL maupun kartu kredit, sama-sama menawarkan kemudahan bertransaksi dengan cara mencicil. Namun akses yang sulit menyebabkan jumlah pengguna kartu kredit Indonesia masih terbilang rendah (17 juta orang atau <7% populasi), sehingga BNPL menjadi opsi untuk konsumen mendapatkan cicilan cepat dengan akses yang lebih mudah. 

Berikut perbedaan karakteristik BNPL dan Kartu Kredit:

AspekBNPLKartu Kredit
Tenor PinjamanTenor mulai 1-12 bulanTenor hingga 1-36 bulan
Bunga Pinjaman Bisa ada atau tidak tergantung skema yang dipilihAda, tergantung tipe kartu, saldo terhutang dan tenor cicilan
Biaya TambahanBiaya keterlambatan pembayaranBiaya tahunan, biaya penarikan tunai, biaya keterlambatan pembayaran, dll
Persyaratan Pengajuan & VerifikasiSyarat umum:
– Foto KTP
– Foto Selfie
Verifikasi: Biasanya lebih mudah dan cepat
Syarat umum:
– KTP
– Bukti penghasilan (slip gaji)
– NPWP
– Rekening Koran
Verifikasi: Biasanya lebih ketat bahkan ada yang membutuhkan sesi interview
Jenis Transaksi Pembelian dengan jumlah kecil hingga sedangPembelian dengan jumlah besar, transaksi internasional 
Penyedia LayananLayanan hasil kerjasama antara platform e-commerce dengan perusahaan fintechDikelola atau disediakan oleh bank
Biaya TahunanTidak adaTergantung dari jenis kartu kredit yang dipegang. Rata-rata berkisar di Rp 200-500 ribu
ResikoBerbelanja berlebihan dan terjebak dalam hutang jika tidak mampu mengelolanya dengan baikBunga tinggi, biaya tambahan, potensi merusak riwayat kredit jika tidak digunakan dengan bijak
KeuntunganProses mudah & cepat, banyak promo diskon untuk transaksi dalam jumlah kecilMemberikan poin rewards yang dihitung dari nilai transaksi, promo, cashback, cicilan 0% dan membangun riwayat kredit

Manfaat BNPL untuk bisnis

BNPL memungkinkan konsumen untuk membeli produk atau layanan secara langsung dengan mencicil pembayarannya. Hal ini dapat mendorong konsumen untuk membeli lebih banyak barang atau memilih produk dengan harga yang lebih tinggi. Berikut dibawah ini manfaat BNPL bagi bisnis lebih lengkap:

1. Jangkau Target Market Lebih Banyak

Dengan menyediakan metode pembayaran BNPL, maka bisnis Anda bisa menjangkau Gen Z yang ingin bertransaksi dengan sistem cicilan, namun tidak memiliki kredibilitas yang cukup untuk mengajukan kartu kredit. Dengan begitu, bisnis Anda bisa menjangkau target market baru untuk peluang transaksi yang lebih banyak.

2. Meningkatkan Retensi Pelanggan

Dengan menyediakan pembayaran BNPL, pengalaman bertransaksi konsumen semakin menyenangkan karena kebutuhan untuk sistem cicilan terfasilitasi dengan beberapa opsi. Hal ini dapat meningkatkan loyalitas pelanggan untuk terus bertransaksi di platform bisnis Anda.

3. Meningkatkan Konversi Penjualan

Sistem ‘beli sekarang dan bayar nanti’ memicu peningkatan jumlah transaksi pelanggan. Hal ini akan menguntungkan bisnis karena semakin banyak produk/layanan yang cepat terjual, walaupun melalui skema pembayaran cicilan. 

Baca juga:

Mari Mengenal Nomor CVV dan Fungsinya, Demi Keamanan Transaksi Perbankan

7 Metode Pembayaran Online Kekinian dan Plus-Minusnya

Tips Maksimalkan BNPL untuk Bisnis

BNPL telah menjadi primadona di kalangan anak muda yakni Gen Z karena kemudahannya. Berikut hal yang bisa Anda terapkan untuk memaksimalkan metode pembayaran BNPL:

Promosikan BNPL secara Efektif– Tampilkan logo BNPL di website, toko fisik, banner online shop dan materi pemasaran Anda.
– Tawarkan promo menarik, seperti diskon atau cashback, khusus untuk pembayaran BNPL.
Optimalkan Pengalaman Pelanggan– Pastikan proses checkout BNPL mudah dan cepat
– Kirimkan pengingat pembayaran yang jelas dan tepat waktu
– Sediakan layanan pelanggan yang responsif untuk membantu pelanggan yang mengalami kesulitan.
Edukasi Pelanggan tentang BNPL– Berikan edukasi akan manfaat dan resiko kepada pelanggan seputar BNPL.
– Dorong pelanggan untuk membaca syarat dan ketentuan sebelum menggunakan BNPL.

BNPL bukan hanya sekedar tren, tapi strategi jitu untuk menjangkau lebih banyak pelanggan dan terus menjaga eksistensi bisnis ditengah-tengah perubahan zaman. Manfaatkan peluang ini dan ciptakan pengalaman berbelanja yang menyenangkan bagi pelanggan Anda. 

Yuk! Integrasikan bisnis Anda dengan mitra BNPL ternama bersama DOKU!

Info lebih lanjut, hubungi sales@doku.com