Sedang Mencari Contoh Invoice Penagihan? Lihat Di Sini dan Cara Membuatnya!

Apa yang dimaksud dengan invoice penagihan? Bagaimana cara membuat invoice penagihan dan bagaimana contoh invoice penagihan?

Sebelum membahas tentang contoh invoice penagihan, kamu perlu memahami terlebih dahulu apa itu invoice. Invoice atau yang dikenal juga dengan nama faktur merupakan dokumen yang dibuat serta diterbitkan oleh penujual untuk menagih pembayaran kepada konsumen/klien. Invoice penagihan digunakan untuk menagih pembayaran barang maupun jasa.

Jika kamu adalah seorang pebisnis dan ingin melakukan penagihan atas pembelian atau pemesanan oleh konsumen/klien, kamu perlu menginputnya ke dalam form pembelian lalu mencetak atau mengirimkannya melalui email atau invoice. Beberapa fungsi invoice yang perlu kamu ketahui antara lain adalah:

  • Sumber informasi mengenai jumlah pembayaran yang harus dilakukan oleh klien/pembeli
  • Berisi data detail mengenai barang dan jasa yang kamu jual
  • Bisa menjadi rujukan yang sah jika barang atau jasa tersebut akan dijual lagi
  • Menjadi acuan dalam pembukuan dan membuat laporan keuangan
  • Dapat dipakai secara resmi sebagai rujukan untuk faktur pajak
  • Menjadi bukti jika terjadi kesalahan transaksi baik dalam pengiriman, perhitungan atau jumlah barang yang dikirim.

Read more: Usaha Sayuran Packing: Ide Bisnis Kekinian yang Berpeluang Besar

Apa Saja yang Harus Ada dalam Invoice Penagihan?

Secara umum, invoice termasuk invoice penagihan memiliki beberapa komponen antara lain:

  • Informasi tentang penjual. Informasi atau keterangan mengenai penjual biasanya diletakkan di bagian paling atas dari lembar invoice. Informasi ini mencakup nama perusahaan atau toko, logo, nomor telepon, alamat, email dan website (jika ada)
  • Informasi tentang pembelian. Seperti halnya informasi mengenai penjual, data pembeli juga harus diisi secara lengkap mulai dari nama perusahaan, alamat, email hingga nomor telepon. Ini penting dilakukan untuk menghindari kesalahan pengiriman tagihan
  • Data pemesanan. Data pemesanan mencakup nomor invoice, tanggal pesan, tanggal jatuh tempo pembayaran dan lain sebagainya. Data-data ini biasanya ditulis setelah data penjual dan pembeli, sebelum isi invoice-nya
  • Isi invoice. Isi invoice merupakan informasi terpenting di dalamnya harus ditulis dengan jelas mengenai nama, detail produk, harga satuan, diskon, pajak (jika ada) subtotal dan harga total keseluruhan yang harus dibayar
  • Keterangan tambahan. Dalam invoice, kamu bisa memberikan keterangan tambahan seperti syarat dan ketentuan pembayaran, cara transfer, informasi nomor rekening, surat jalan (jika ada) dan lain sebagainya
  • Tanda tangan penjual dan pembeli. Di bagian akhir invoice, tanda tangan penjual dan pembeli juga perlu disertakan untuk bukti bahwa ada kesepakatan antara kedua belah pihak.

Cara Membuat dan Contoh Invoice Penagihan

Untuk membuat invoice, kamu perlu memastikan bahwa komponen-komponen invoice yang disebutkan di atas ada dalam invoice-mu. Kamu bisa membuat format invoice sendiri, menggunakan template yang diunduh dari internet atau menggunakan aplikasi khusus untuk membuat invoice. 

Lantas, bagaimana langkah-langkahnya? Simak penjelasan cara membuat invoice penagihan berikut ini!

  • Judul invoice. Judul invoice biasanya dibuat dengan huruf kapital dan berada di atas tengah dokumen invoice yang dibuat. Tujuan penulisan dengan huruf kapital adalah untuk membedakannya dengan dokumen lain
  • Nama serta alamat pembayaran yang dituju. Tuliskan dengan detail nama konsumen atau klienmu lengkap dengan kontak dan alamatnya. Penulisan ini dilakukan agar proses pembayaran dapat dilakukan dengan cepat
  • Informasi barang atau jasa yang kamu jual. Detailkan semua barang termasuk spesifikasi, jumlah, harga satuan dan harga totalnya. Masukkan juga tarif layanan, biaya ongkir ataupun biaya lain yang harus ditanggung oleh konsumen
  • Tanggal. Tanggal harus dibuat secara terperinci mulai dari tanggal pemesanan/pembelian, tanggal pembuatan invoice dan tanggal jatuh tempo pembayaran. Untuk tanggal jatuh tempo pembayaran, ada baiknya kamu berkomunikasi terlebih dahulu dengan klien untuk menghindari kesalahpahaman
  • Nomor invoice. Nomor invoice juga sebaiknya disertakan dan dibuat secara unik untuk setiap transaksi. Adanya nomor invoice memudahkan kamu dalam melacak invoice yang sudah dibuat sekaligus menghindari pengiriman invoice yang salah atau berulang
  • Ketentuan pembayaran. Informasi mengenai cara pembayaran termasuk rekening, nama bank, nama pemilik rekening dan nomor rekeningnya harus dibuat dengan jelas. Ini demi memudahkan proses pembayaran yang akan dilakukan oleh konsumen.

Untuk memperdalam pemahamanmu mengenai cara membuat invoice penagihan, simak beberapa contoh invoice penagihan berikut ini!

Contoh 1, Invoice Penagihan untuk Pembelian Barang-barang Apotek

INVOICE

PT. ANEKA FARMASI

Bandung, Jawa Barat

Kepada Yth.

Toko Juanda Karya

Bandung, Jawa Barat

Nomor Invoice : INV/00283167272

Tgl. Bayar : 15 Juli 2023

Jatuh Tempo : 20 Juli 2023

No.Kode ProdukNama ProdukJumlahHargaTotal
1. A-2000Antiseptik A410Rp20.000Rp200.000
2.C-1200Antivirus C3Rp15.000Rp75.000
3.B-4303Pembersih B2Rp7.500Rp22.500

TOTAL: Rp297.500

Diterima oleh, Hormat Kami,

Contoh 2, Invoice Penagihan untuk Pembelian Bahan Bangunan

ANUGERAH GEMILANG

Toko Bangunan

INVOICE

No. INV. 123673721

Bill To.

PT. Selaras Hati

Surabaya

123-456-789

Tanggal: 10 Juni 2023

No.ProductQty.PriceTotal
1.Semen Gresik 40kg1Rp63.000Rp63.000
2.Paku Rivet 1 Dos1Rp38.500Rp38.500
3.Keramik Lantai Putih 40 x 403Rp46.000Rp138.000
4.Cat Tembok 5kg1Rp43.000Rp43.000
5.Kuas Cat 3 Inch2Rp8.000Rp16.000
6.Meteran Bangunan 10 m1Rp55.000Rp55.000

TOTAL : Rp385500

Discount : Rp17.675

Subtotal : Rp335.825

Contoh 3, Invoice untuk Pembelian Toko Online

Untuk pembelanjaan di toko online, kamu juga perlu membuat invoice. Simak contoh invoice penagihan untuk belanja online berikut ini!

TOKO BUGAR

INVOICE

Hai, Ahmad Syakir

Terima kasih sudah berbelanja di Toko Bugar.

No. Invoice : 1966827586829830

Tanggal Pemesanan : 12 Juni 2023

Pesanan : Termometer Infrared Non-Contact 1 x Rp150.000

Total Harga Barang : Rp150.000

Ongkos Kirim : Rp22.000

Asuransi Pengiriman : Rp5.000

Total Belanja : Rp177.000

DETAIL PENGIRIMAN

Jasa Kirim : JTA Express

No. Resi : JTA4528537166262

Tanggal Terima : 20 Juni 2023

TUJUAN PENGIRIMAN

Ahmad Syakir

Jalan Sudirman. No. 123, Bandung

Telp. 0888-0928-923

Itulah beberapa contoh invoice penagihan. Kamu bisa memilih dan mencari referensi invoice sendiri untuk bisnismu sesuai dengan kebutuhan.

Agar lebih mudah dan praktis, kamu bisa menggunakan e-invoice DOKU yang bisa lakukan penagihan langsung ke pelanggan sesuai dengan rincian transaksi. Tertarik pelajari produk-produk DOKU lebih lanjut? Kunjungi halaman DOKU sekarang!