Ini Perbedaan DOKU, Juragan DOKU & DOKU e-Wallet

e-wallet

Di Indonesia, perkembangan digital telah tumbuh pesat dalam beberapa tahun terakhir. Salah satu pendorongnya adalah adanya payment gateway. Berdasarkan laporan Google bersama Temasek dan Bain & Co pada e-Conomy SEA 2022 tentang ekonomi digital di Asia Tenggara menunjukkan pertumbuhan ekonomi digital yang terjadi di berbagai sektor, salah satunya adalah layanan keuangan digital. Layanan keuangan digital di Indonesia ini mengalami peningkatan dalam hal pembayaran non-tunai dan diprediksi akan naik 17% pada tahun 2025 menjadi US$ 421 miliar. Pembayaran non-tunai termasuk kartu debit, kartu kredit, dompet elektronik, dll. 

Dengan potensi pertumbuhan yang besar tersebut, DOKU turut berperan untuk menghadirkan solusi pembayaran yang akan mewujudkan kebebasan transaksi berbagai pihak. Sebelum dikenal sebagai perusahaan teknologi pembayaran yang mengelola pembayaran secara menyeluruh, dahulu DOKU memulai kiprahnya dengan menyediakan layanan payment gateway bagi segmen korporat. Enam belas tahun berjalan, bisnis DOKU berkembang dan melayani segmen yang lebih luas lagi, seperti UMKM, komunitas dan juga konsumen. Dari sisi inovasi produk juga mulai bermunculan solusi-solusi baru, seperti Juragan DOKU dan DOKU e-Wallet. Lalu, apa perbedaan dari ketiga solusi DOKU tersebut?

Payment Gateway dari DOKU

Payment gateway memiliki peran yang penting bagi pertumbuhan bisnis dan ekonomi digital di Indonesia, seperti mempercepat proses transaksi, memperluas jangkauan pelanggan dan memperbanyak pilihan metode pembayaran dengan lebih efisien. Hal ini sejalan dengan apa yang DOKU lakukan untuk membantu segmen enterprise dalam mengelola pembayaran.

DOKU sebagai pionir payment gateway di Indonesia sudah tumbuh pesat dengan melayani 150.000 merchant di 18 jenis kategori bisnis dan 45+ variasi metode pembayaran dari bank maupun non-bank. Dari sisi perijinan dapat dikatakan DOKU memiliki lisensi yang terlengkap  saat ini dengan peringkat PJP Level 1 yang meliputi 5 lisensi di dalamnya, yaitu Penerbit Uang Elektronik, Penyelenggara Payment Gateway, Penyelenggara Dompet Elektronik, Penyelenggara Transfer Dana, serta operator QRIS. Selain lisensi BI, DOKU juga sudah mendapatkan lisensi dari Kemenkeu sebagai collecting agent untuk transaksi PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak) dan juga yang berpajak. Untuk urusan keamanan para calon merchant tidak perlu khawatir, karena DOKU memiliki sistem manajemen risiko dengan fraud database in-house yang sudah teruji selama lebih dari satu dekade.  

Kredibilitas DOKU yang sudah terbangun selama 16 tahun inilah yang memungkinkan DOKU untuk mendukung semua jenis bisnis dari gedung tertinggi hingga bisnis di garasi memiliki akses pembayaran terluas dalam satu platform teknologi pembayaran milik DOKU.

Juragan DOKU

Juragan DOKU merupakan inisiatif dari DOKU yang pada tahun ini secara resmi diluncurkan. Hadirnya Juragan DOKU merupakan solusi terima pembayaran bagi UMKM, khususnya para social sellers. Juragan DOKU dilengkapi dengan berbagai fitur langsung pakai (tanpa integrasi) seperti payment link, e-katalog, QRIS dan instant checkout. Juragan DOKU bisa diakses dengan mengunduh aplikasinya di Play Store / Apple Store atau melalui website.

Berikut manfaat dari masing-masing fitur unggulan di aplikasi Juragan DOKU :

a. Instant Checkout: Transaksi sukses via postingan story Instagram yang sudah disematkan link instant checkout. Pelanggan dapat langsung melakukan pembayaran tanpa harus berpindah aplikasi/platform.

b. Payment Link: Beragam cara terima pembayaran mulai dari aplikasi chat, email, atau DM media sosial. Buat payment link ringkas, siap sebar dengan mengikuti 3 langkah mudah.

c. E-Katalog: Katalog online langsung pakai yang menampilkan foto produk secara rapi, terhubung dengan beragam opsi pembayaran dan dilengkapi jasa pengiriman.

d. QRIS: Proses daftar QRIS secara mandiri sampai disetujui melalui aplikasi. Didukung oleh notifikasi real-time dan fitur rekap transaksi. Dapat digunakan untuk berbisnis online maupun offline.

DOKU e-Wallet

DOKU e-Wallet adalah layanan dompet digital atau dompet elektronik yang bisa diunduh pengguna dari Google Play Store dan Apple Store, dapat digunakan untuk melakukan pembayaran online maupun offline. Dalam ekosistem DOKU, DOKU e-Wallet menjadi salah satu opsi metode pembayaran yang dapat dipilih oleh pelanggan dari merchant yang pembayaran bisnisnya sudah terintegrasi dengan sistem pembayaran DOKU.

Berbeda dengan strategi bisnis dari brand dompet elektronik lainnya di Indonesia yang terfokus untuk akuisisi pengguna, DOKU memposisikan e-Walletnya untuk kepentingan B2B, yaitu mendukung komunitas/perusahaan yang membutuhkan fitur e-wallet dalam aplikasinya dimana institusi tersebut tidak memiliki lisensi uang elektronik dan dompet elektronik. Sehingga diharapkan aplikasi komunitas/perusahaan menjadi lebih produktif karena anggota komunitas/pengguna layanan dari perusahaan dapat melakukan pembayaran menggunakan fitur e-wallet yang tertanam dalam aplikasi milik komunitas/perusahaan, melalui kerja sama cobrand dan white-label wallet. Karena fungsi yang lebih strategis dan use case yang lebih beragam lagi, saat ini DOKU e-Wallet menjadi bagian dari solusi baru yang ditawarkan oleh DOKU bagi para merchant/komunitas, atau yang lebih dikenal dengan istilah ‘Wallet as a Service’ di DOKU.

Rangkaian produk DOKU diatas menjadi sebuah inovasi dalam sistem teknologi pembayaran untuk semua tipe bisnis. Dengan melengkapi sistem pembayaran dengan produk tersebut, maka bisnis bisa terus tumbuh dan mampu meningkatkan transaksi sukses di era digital. Lengkapi dan integrasikan metode pembayaran bisnis Anda bersama DOKU.