Buat Nama Produk Unik Buat Bisnismu Yuk!

nama produk unik

Bagaimana cara memilih nama produk unik untuk bisnis? Intip karakteristik nama produk yang baik dan bagaimana cara membuat nama produk di artikel berikut. 

Memberi nama sebuah produk sebenarnya bukan merupakan hal yang sulit. Akan tetapi, kamu pasti ingin produk yang kamu jual memiliki nama yang unik dan penuh makna. Nah, mencari nama seperti ini merupakan hal yang sulit dan tidak semua orang bisa melakukannya.

Memangnya, seperti apa sih karakteristik nama produk unik  yang bagus? Apakah keunikan nama hanya satu-satunya karakteristik yang menandakan bagus tidaknya sebuah nama produk? Lalu, bagaimana cara membuat nama produk? Yuk, temukan jawabannya di artikel berikut! 

Read More: 9 Cerita Pengusaha Sukses Lokal, Inspiratif Banget!

Karakteristik Nama Produk yang Bagus

Nama produk unik memang terkesan lebih menarik. Akan tetapi, keunikan nama bukanlah satu-satunya hal yang penting dalam menentukan nama sebuah produk. Beberapa karakteristik yang bisa membuat nama produk jadi bagus adalah sebagai berikut.


Unik

Nama produk yang unik memang bisa membantu kamu mem-branding produk dengan lebih mudah. Pasalnya, dengan nama yang unik, produkmu bisa standout dari para kompetitor hanya dari namanya saja.

Nama yang unik juga bisa membantu membedakan produkmu dari produk lainnya. Karena beberapa alasan inilah, banyak pelaku bisnis yang ingin mencari nama produk unik untuk produk mereka.

Nama produk yang unik memang bagus karena bisa membuat produkmu lebih standout. Hanya saja, hindari memberi nama produk dengan nama yang susah dieja. 

Nama dengan ejaan yang unik dapat merepotkan calon pembeli yang ingin menyebut nama produkmu. Keep it simple tanpa menghilangkan keunikan dari nama itu sendiri.


Mudah diingat

Selain unik, nama produk yang baik adalah nama yang mudah diingat. Supaya nama produk yang unik mudah diingat, kamu bisa menggunakan singkatan atau membuat nama yang jarang didengar masyarakat. 

Tetapi perlu diingat, hindari membuat nama produk jadi terlalu rumit. Nama yang rumit justru membuat nama produk jadi susah disebutkan dan akhirnya susah dikenal publik juga.


Deskriptif

Apa yang dimaksud dengan deskriptif? Nama produk yang deskriptif adalah nama produk yang menggambarkan produk/layanan yang sedang dijual. 

Sebagai contoh, Gojek merupakan nama aplikasi yang memberikan layanan ojek online. Contoh lainnya adalah Indomie, yang mewakili makna ‘mi instan dari Indonesia’.

Dari dua nama produk tersebut, ada keterkaitan erat antara nama produk dan produk/layanan yang diberikan, bukan? Ini bisa membantu publik mengenal brand-mu dengan lebih mudah nantinya. 


Future-proof

Nama produk yang future-proof memiliki arti bahwa nama produk tersebut tidak akan norak walaupun produkmu sudah berpuluh-puluh tahun beredar di pasaran. 

Penting sekali untuk membuat nama produk yang future-proof. Pasalnya, jika nanti produk bisnismu bisa bertahan lama, maka kamu tidak perlu lagi berganti nama dan melakukan rebranding karena satu atau dua hal. Misalnya karena nama produk yang out of date.

Bisa diterima secara internasional

Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi pada bisnismu di masa yang akan datang. Bisa saja bisnismu akan tumbuh besar hingga ke tingkat internasional. 

Nah, supaya nama produk kamu mudah diingat publik internasional, siapkan nama produk unik yang bisa diterima secara internasional. Maksudnya, sebisa mungkin hindari memilih nama produk yang memiliki makna aneh saat diterjemahkan ke dalam bahasa lain.

Cara Membuat Nama Produk Unik dan Bermakna untuk Bisnis

Setelah mengetahui karakteristik nama produk yang bagus, kini saatnya mempelajari bagaimana membuat nama produk yang bagus untuk bisnis. Berikut ini adalah penjelasannya.

1. Tentukan target pasar terlebih dahulu

Langkah pertama untuk membuat nama produk yang unik dan penuh makna untuk bisnis adalah mengetahui siapa target pasar produk yang akan kamu jual. Ini penting dilakukan agar nama yang dipilih bisa lebih sesuai dengan karakteristik target pasar yang diincar. 

Nah, jika kamu masih belum membuat siapa target pasarmu secara spesifik, ini adalah saat yang tepat untuk menentukannya.

Mengetahui siapa target pasar kamu sangat bermanfaat untuk menentukan kesuksesan penjualan nantinya. Pasalnya, kamu jadi bisa menentukan trik pemasaran seperti apa yang cocok untuk meningkatkan penjualan. 

2. Tentukan karakteristik brand-mu

Selain menentukan siapa target pasarmu, kamu juga perlu menentukan seperti apa karakteristik brand yang kamu miliki. 

Menentukan karakteristik brand bisa membantumu untuk menentukan nama yang tepat bagi produkmu kelak. 

Tak hanya itu saja, karakteristik brand juga akan menentukan bagaimana brand-mu akan berkomunikasi dengan target pasar ke depannya. Misalnya, apakah kamu akan menggunakan bahasa yang casual dan fun, atau justru bahasa yang formal dan profesional ketika menawarkan produk.

3. Buatlah list ide nama produk

Langkah selanjutnya adalah membuat list nama produk. Ini adalah bagian paling seru dari prosedur pembuatan nama produk unik. Pasalnya, kamu bisa mulai menyusun dan merangkai  menjadi sebuah nama yang baik.

Ingin mencari referensi dari tempat lain? Boleh banget! Kamu juga bisa meminta seluruh anggota timmu untuk membuat nama juga. Dengan demikian, kamu bisa memiliki banyak pilihan nama yang nantinya bisa dipilih berdasarkan keputusan bersama.

Usahakan juga mengetahui makna nama tersebut. Dengan demikian, ketika kamu mendiskusikan nama yang dipilih, kamu bisa memberikan alasan yang tepat mengapa nama yang kamu usulkan adalah yang terbaik.

4. Diskusikan dengan tim

Setelah membuat list nama produk, kini saatnya kamu dan tim memiliih nama yang tepat untuk menyebut produk yang kamu jual.

Dari usulan-usulan yang kamu dan tim buat, telaah satu per satu dan pastikan agar nama tersebut memenuhi karakteristik nama produk yang bagus sebagaimana yang disebutkan sebelumnya.

Lalu, kamu bisa telaah lebih lanjut apakah nama yang kamu pilih:

  • Sesuai dengan karakteristik target pasar,
  • Sesuai dengan identitas brand yang ditetapkan, dan
  • Memiliki makna yang bagus untuk digunakan sebagai produk.

5. Jika diperlukan,cari bantuan

Membuat nama produk memang bukanlah pekerjaan yang mudah. Jika dirasa perlu, kamu bisa mencari bantuan orang lain untuk membuat nama produk. Atau, kamu juga bisa meminta saran dari orang di luar tim perusahaanmu untuk membuat nama produk unik

6. Lakukan uji coba

Hindari menyiapkan hanya satu nama untuk produk yang akan kamu tawarkan. Siapkan beberapa nama yang bagus serta mampu menggambarkan identitas produk secara menyeluruh. 

Nah, dari sini, kamu bisa melakukan survei. Harapannya, kamu bisa menerima feedback untuk nama-nama yang rencananya dipakai sebagai nama produk. 

Nah, itu dia beberapa karakteristik nama produk unik dan penuh makna serta step-by-step membuat nama produk yang bagus. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat, ya!

Kamu punya bisnis? Ingin Go Digital, jangkau calon pelanggan lebih luas dan omzet meningkat?

Ayo bergabung dengan Juragan DOKU, sahabat berjualan persembahan DOKU yang bisa mendukung aktivitas jualan online kamu dengan fitur pembayaran digital dan edukasi pelatihan online bisnis gratis!

Setelah bergabung, kamu bisa menikmati fitur pembayaran digital seperti Payment Link yang bisa perbanyak transaksi sukses melalui WhatsApp, e-Katalog yang bisa buat toko online secara mandiri, QRIS yang bisa terima pembayaran dengan satu kode QR dan yang gak boleh dilewatkan, pelatihan online bisnis gratis yang nantinya akan dibimbing oleh para mentor bisnis yang handal!

Cara bergabungnya mudah, bisa melalui Aplikasi Juragan DOKU yang bisa kamu download via smartphonemu, atau kamu juga bisa mendaftar melalui website di sini

Terima pembayaran lancar, Usaha makin gencar, Gabung jadi Juragan DOKU, Sekarang!