Cara Efektif Menggunakan WhatsApp Blast untuk Promosi

Cara Efektif Menggunakan WhatsApp Blast untuk Promosi
Table of Contents

KEY TAKEAWAYS:

  • WhatsApp Adalah Platform Promosi yang Sangat Efektif di Indonesia Karena Tingginya Jumlah Pengguna: Indonesia termasuk dalam jajaran lima besar negara dengan pengguna WhatsApp terbesar di dunia. Tingginya angka pengguna memudahkan bisnis untuk menjangkau hampir semua kalangan.
  • Kelebihan Utama Promosi Melalui WhatsApp Business Adalah Biaya Rendah dan Komunikasi Instan: Bisnis tidak perlu anggaran besar untuk promosi karena cukup menyiapkan ponsel. Komunikasi instan juga membantu tim layanan pelanggan memberikan respons cepat.
  • WhatsApp Business Dilengkapi Fitur Canggih Seperti Katalog Produk dan Pesan Otomatis: Fitur katalog memudahkan pelanggan melihat detail produk dan harga tanpa perlu mengirim pesan. Pesan otomatis dapat menjaga komunikasi dan mengirimkan reminder transaksi.
  • Promosi Efektif Mencakup Pemanfaatan Broadcast Message dan WhatsApp Business API: Broadcast message cocok untuk mengirim promo personal , sementara API mengotomatisasi percakapan bisnis skala besar.
  • Kunci Efektivitas Promosi WhatsApp Adalah Segmentasi dan Integrasi dengan Pembayaran Digital: Segmentasi membantu mengirimkan pesan yang lebih personal dan relevan. Integrasi dengan link pembayaran digital memungkinkan pelanggan menyelesaikan transaksi langsung di chat.

Kemajuan teknologi telah mentransformasi berbagai aspek kehidupan manusia, tanpa terkecuali sektor marketing. Perusahaan zaman sekarang tak lagi hanya mengandalkan pemasangan reklame di jalanan, tetapi juga menyebarkan iklan produk mereka lewat aplikasi pengiriman pesan, seperti WhatsApp.

Di Indonesia, WhatsApp menjadi salah satu aplikasi andalan untuk berkirim pesan. Jumlah pengguna aplikasinya pada tahun 2023 saja menyentuh angka 112 juta orang, menurut laporan Business of Apps. Ini bisa menjadi peluang bagi pelaku UMKM seperti Anda untuk mempromosikan brand. WhatsApp sendiri menyediakan fitur yang memungkinkan Anda untuk melakukan ini. Fiturnya bernama WhatsApp Blast.

WhatsApp Blast adalah sebuah metode pengiriman pesan massal yang dapat digunakan oleh bisnis untuk menjangkau audiens baru dalam jumlah banyak secara cepat dan efisien Selain praktis, fitur ini juga membantu pelaku usaha berinteraksi dengan pelanggan secara lebih personal dan tidak mengganggu serta memungkinkan untuk mendapat feedback langsung dari mereka. Sebelum mulai memanfaatkan fitur ini, Sobat DOKU wajib memahami terlebih dahulu cara kerja, benefit, hingga cara blast WhatsApp yang efektif untuk keperluan bisnis Anda.

Cara Kerja WhatsApp Blast

WhatsApp (WA) Blast adalah sebuah metode pengiriman pesan massal dari WhatsApp Business API untuk berbagai keperluan, misalnya promosi dan pengumuman. Dengan fitur ini, pengguna tak hanya dapat mengirim pesan ke berbagai kontak sekaligus, tetapi juga bisa mempersonalisasi atau menyesuaikan pesannya sesuai karakteristik penerima.

Di samping cepat, menggunakan WA Blast pun tergolong sederhana dan mudah dilakukan. Tahapannya adalah sebagai berikut:

1. Buat Daftar Kontak

Pertama-tama, pengguna membuat daftar nomor yang akan menerima pesan blast. Daftar kontak tersebut bisa diimpor ke dalam file Excel maupun csv.

2. Tulis Template Pesan

Selanjutnya, buat template dan personalisasikan pesan untuk lebih menyesuaikan dengan behaviour ataupun karakteristik pelanggan. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam membuat template pesannya.

Pastikan agar pesan blast tersebut tidak mengandung hard selling, seperti info promosi maupun diskon. Selain itu, pihak WhatsApp akan me-review pesan blast terlebih dahulu. Oleh karena itu, pengguna wajib membuat template-nya minimal H-1 sebelum jadwal pengirim pesan.

3. Kirim Pesan ke Banyak Pelanggan Sekaligus

Setelah template disetujui oleh WhatsApp, pengguna dapat langsung mengirimkan pesan ke nomor-nomor penerima berdasarkan daftar kontak yang telah dibuat sebelumnya. Pengiriman pesan dilakukan oleh sistem secara otomatis dan dalam waktu yang bersamaan.

Sekilas, cara kerja WA Blast mungkin terlihat mirip dengan WhatsApp Broadcast. Meskipun sama-sama mampu menyebar banyak pesan sekaligus, WhatsApp Broadcast memiliki limit kontak yang bisa dikirimi pesan, sedangkan fitur Blast tidak.

Selain itu, WA Blast juga memungkinkan pengguna untuk mengirim pesan ke nomor tujuan yang tidak mereka simpan dalam kontak sekalipun, sedangkan dengan WhatsApp Broadcast, hal itu tidak bisa.

Kehadiran WA Blast bisa dimanfaatkan pelaku usaha sebagai salah satu strategi bisnis karena kemudahan dan kecepatan yang ditawarkannya. Bukan hanya itu, fitur ini pun terjamin keamanannya karena dilengkapi sistem end-to-end encryption.

Untuk mulai menggunakan WA Blast guna meningkatkan efisiensi promosi bisnis Anda, Sobat DOKU perlu memiliki akun WhatsApp Business API yang bisa diperoleh dari Business Solution Provider (BSP). Jangan khawatir, ada banyak BSP kredibel di luar sana yang menyediakan akun WA Blast resmi.

Keuntungan Menggunakan WhatsApp Blast untuk Promosi Bisnis

Keuntungan Menggunakan WhatsApp Blast untuk Promosi Bisnis

Terdapat sederet benefit yang bisa Sobat DOKU dapatkan apabila menggunakan WhatsApp Blast untuk kebutuhan promosi bisnis Anda, di antaranya adalah hemat tenaga, hemat biaya, dan meningkatkan interaksi dengan pelanggan.

1. Efisien

Keunggulan utama dari WA Blast adalah efisiensi yang ia tawarkan. Pelaku UMKM seperti Anda dapat menghemat waktu dan tenaga karena tak perlu lagi penat mengirim pesan kepada customer satu per satu. Hanya dengan sekali klik, sistem mampu menyebar pesan ke banyak orang dalam waktu yang bersamaan.

2. Jangkauan yang Lebih Luas

Lewat fitur Blast, Sobat DOKU bisa mengirim pesan ke nomor yang tidak Anda simpan dalam kontak maupun nomor yang belum mengenal brand atau perusahaan Anda. Cara ini tak hanya mampu meningkatkan brand awareness, tetapi memungkinkan bisnis Anda untuk menjangkau audiens baru secara lebih luas.

3. Biaya Rendah

Memanfaatkan WA Blast untuk kegiatan promosi bisnis Anda juga terbilang hemat biaya. Sebab, nominal uang yang Anda keluarkan ketika menggunakan WA Blast masih jauh lebih sedikit dibanding ketika promosi dengan memasang iklan ataupun content placement di website tertentu.

4. Meningkatkan Engagement dengan Pelanggan

WA Blast mampu mendorong interaksi atau engagement dengan pelanggan lewat kemudahan personalisasi pesan yang ia hadirkan. Lewat pesan yang lebih dipersonalisasi, bisnis Anda mampu membangun hubungan erat dengan pelanggan. Mengapa begitu?

Ternyata, orang-orang lebih suka dengan layanan yang telah dipersonalisasi atau relatable dengan mereka. Data dari Tailor Brands menunjukkan bahwa 73% orang lebih memilih membeli produk dari brand yang mempersonalisasi pengalaman berbelanja mereka, mulai dari e-mail yang telah dikustom sampai diskon khusus. Wiser Notify juga menekankan keuntungan konten yang telah dipersonalisasi terhadap kenaikan penjualan.

Di samping itu, teknik personalisasi ini juga lebih ampuh menarik perhatian maupun menciptakan kepercayaan konsumen terhadap brand.

Bagaimana Cara Membuat WhatsApp Blast yang Efektif?

Cara Membuat WhatsApp Blast yang Efektif

Agar pesan WA Blast sukses dan berjalan efektif, penting bagi Sobat DOKU untuk memperhatikan sejumlah hal, mulai dari membuat pesan yang relevan hingga mengirim pesan pada waktu yang tepat.

1. Buat Pesan yang Relevan dan Menarik

Agar pesan WA Blast dibaca, Anda perlu membuatnya semenarik mungkin. Selain hook yang memikat, Sobat DOKU dapat pula menyisipkan gambar di header hingga emoji pada badan teks untuk memancing perhatian audiens.

Akan tetapi, pastikan agar pesan tidak terlalu terkesan bombastis sehingga akhirnya dianggap spam oleh customer. Gunakan bahasa yang bersahabat dan dipersonalisasi agar pesan tidak dianggap sebagai pesan otomatis. Hindari pula penyematan emoji dan penggunaan huruf kapital yang berlebihan agar kenyamanan membaca tetap terjaga. Relevansi pesan terhadap pembaca juga jangan diabaikan. Pesan yang relevan lebih cenderung mendapatkan perhatian dan meningkatkan tingkat respons.

Kemudian, buat pesan yang to-the-point. Sebab, teks yang berbelit-belit dan sulit dipahami bisa “mengusir” orang untuk membacanya. Di samping itu, pertimbangkan pula attention span (rentang fokus) generasi zaman sekarang yang semakin pendek. Untuk itu, pesan wajib langsung ke inti, misalnya langsung menjelaskan tentang penawaran menarik atau informasi yang bermanfaat bagi pelanggan.

Terakhir, buat Call-to-Action (CTA) atau ajakan yang jelas tetapi tidak sampai terlalu memaksa. Sebab, apabila template WA Blast mengandung metode penjualan yang terlalu agresif, pihak WhatsApp bisa saja menolak template tersebut.

2. Segmentasi Kontak untuk Pengiriman yang Lebih Tepat

Pesan WA Blast tak boleh asal dikirim ke semua daftar kontak Anda, melainkan harus disaring terlebih dahulu. Hal ini penting untuk mengurangi risiko pengiriman pesan yang tidak relevan.

Ketika pesan diterima oleh audiens yang tidak sesuai, mereka tidak akan mengindahkan pesan tersebut. Bukan hanya itu, efek yang lebih bahaya adalah ketika pesan WA Blast dari UMKM Anda dianggap spam oleh konsumen. Ini tentu akan berdampak buruk bagi bisnis.

Oleh karena itu, lakukan segmentasi pelanggan berdasarkan minat, riwayat pembelian, ataupun lokasi mereka. Dengan demikian, Anda tak hanya mampu menjamin pesan yang tepat sasaran, tetapi juga meningkatkan peluang konversi.

3. Memilih Waktu Pengiriman yang Tepat

Perhatikan pula kapan Sobat DOKU menyebarkan pesan WA Blast. Pengiriman pesan pada waktu yang tepat dapat meningkatkan tingkat respons dan memaksimalkan efektivitas kampanye. Sebab, apabila Anda mengirimkannya pada jam-jam sibuk atau larut malam, kemungkinan besar pelanggan tidak akan melihat pesan tersebut—karena sedang tidak memegang handphone.

Tips Mengoptimalkan WhatsApp Blast untuk Bisnis UMKM

Tips Mengoptimalkan WhatsApp Blast untuk Bisnis UMKM

Setelah Anda mampu membuat pesan WA Blast yang menarik dan efektif, optimalkan lagi penerapan fitur ini untuk UMKM Anda dengan tips berikut:

1. Gunakan WhatsApp Business API yang Resmi

Pastikan agar akun WhatsApp Business API Anda didapat dari BSP resmi. Hal ini guna mencegah pelanggaran Kebijakan Penggunaan atau akun diblokir oleh pihak WhatsApp. Di samping itu, Anda juga akan mendapatkan berbagai fitur tambahan apabila menggunakan WA Business API resmi. Fitur-fitur tersebut meliputi chatbot, verified badge, multi device, auto reply, dan sebagainya.

2. Manfaatkan Fitur Balas Pesan Otomatis

Akun WhatsApp yang berbasis API juga memungkinkan penggunanya untuk membalas pesan otomatis berkat kehadiran chatbot. Sobat Doku dapat mengirimkan pesan sambutan maupun membalas pertanyaan-pertanyaan umum dari konsumen secara otomatis, menjamin Anda tetap terhubung dengan customer selama 24/7.

3. Jaga Interaksi yang Hangat dan Personal

Aspek terakhir yang tak kalah penting adalah menjaga interaksi dengan pelanggan. Anda perlu konsisten membangun komunikasi yang ramah dan relevan dengan kebutuhan konsumen. Dengan begitu, mereka merasa nyaman dan tak ragu menjadi pelanggan loyal.

Demikianlah informasi tentang WhatsApp Blast, mulai dari cara kerja, keuntungan, hingga cara blast WhatsApp Business yang efektif. Sekarang, apakah Anda sudah siap memanfaatkan fitur ini untuk meningkatkan promosi bisnis Anda?

Siap Berjualan Di Whatsapp Naik Level ?

Setelah memahami cara efektif menggunakan WhatsApp Blast, kini saatnya membawa strategi promosi Anda ke level berikutnya bersama DOKU PayChat.

Dengan DOKU PayChat, Anda bisa:
✅ Menerima pesanan dan pembayaran langsung di WhatsApp
✅ Menggunakan bot otomatis yang bisa disesuaikan dengan bisnis Anda
✅ Menjalankan promosi tanpa perlu website atau berpindah aplikasi

Bangun pengalaman jual-beli yang cepat, aman, dan praktis langsung dari chat pelanggan Anda.

Ingin tahu lebih dalam bagaimana DOKU PayChat memfasilitasi transaksi bisnis di WhatsApp? Baca artikel berikut:
👉Dari Chat ke Checkout, DOKU PayChat Fasilitasi Pembayaran Pelanggan di WhatsApp Bisnis.